Kegiatan Donor Darah Dalam Rangka Memperingati 25 Tahun Pengabdian AKABRI 1995 & Membantu Ketersediaan Darah PMI Akibat Pademi Covid 19 Di Dokdiklatpur Rindam Iskandar Muda

Laporan: Redaksi author photo

 
Pidie | - Komandan Depo Pendidikan Dan Latihan Pertempuran ( Dandodiklatpur ) Letkol Inf Mustofa Akbar M, S.E., M.I.Pol., mewakili Danrindam IM Kolonel Inf Marzuki, berharap dengan adanya kegiatan donor darah dalam rangka memperingati 25 thn pengapdian AKABRI 1995 Dan membantu ketersediaan kantong darah di PMI Provinsi Aceh Dalam menghadapi Pandemi Covid-19. Dodiklatput Rindam IM, Tiro Pintu Satu, Minggu (19/7/20).

Dandodiklatpur Letkol Inf Mustofa Akbar M, S.E.,M.I.Pol.,yang di dampingi oleh Ketua Pengurus PMI Sigli Bpk Efendi menyampaikan beberapa penekanan tentang manfaat dari donor darah baik kepada kesehatan tubuh dan manfaat darah yang disumbangkan bagi orang yang membutuhkan.

“Pertama, kegiatan donor darah ini sangat berguna sekali untuk kesehatan kita sendiri dan memberikan dampak positif bagi tubuh kita. Kedua, kegiatan ini merupakan kegiatan sosial yang sangat mulia karena dari mendonorkan darah kita, kita sudah bisa membantu banyak orang dan dapat menyelamatkan nyawa orang lain. Jadi dengan mendonorkan darah kita sudah membuat banyak harapan untuk orang lain,” . ungkap Letkol Inf Mustofa Akbar M, S.E.,M.I.Pol kepada wartawan. 
 
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dalam meningkatkan kepedulian sosial bagi TNI khususnya TNI AD Kodam IM dan Personel Dodiklatpur Rindam IM dalam membantu orang lain dalam bidang sosial. Diharapkan kegiatan sosial donor darah yang diselenggarakan ini dapat menjadi wadah untuk meningkatkan rasa kepedulian sosial terhadap orang lain yang membutuhkan.

Perwakilan Personel Dodiklatpur Rindam IM yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut sebanyak  200 Orang Organik dan Siswa Dikjurbaif Abit Diktukba TNI AD Ta.2020, pelaksanaan donor darah tersebut dilakukan oleh Tim Medis dari PMI Kota Sigli sebanyak  200 Personel yang melaksanakan donor darah Dari hasil kegiatan tersebut berhasil dikumpulkan darah sebanyak 199 kantong darah @350 cc.(Redaksi
Share:
Komentar

Berita Terkini