Sejumlah Pemuda dan Remaja Masjid Gampong Keudah Bantu Pengungsi Rohingya

Laporan: Admin author photo
Aceh Utara | Penyerahan bantuan dari warga gampong keudah di terima Waly salah seorang  Panitia yang mengurusi pengungsian warga Rohingya di gampong Kandang Kecamatan Muara Dua Kota Lhokseumawe. (18/7)

Terdamparnya warga muslim Rohingya di pantai Lancot Aceh Utara pada hari kamis 25 Juni 2020, mencuri perhatian manusia baik secara nasional maupun internasional, di tengah Pandemi Corona (Covid-19) yang menimpa Dunia, kasus kemanusiaan ini mencuri perhatian pemerhati hak-hak kemanusiaan, banyak masyarakat yang berkeinginan membantu pengungusi Rohingya yang terdapar tersebut, Apalagi Masyarakat Aceh sebagai saudara sesama muslim merasa penting untuk membantu saudara muslim yang kemalangan tersebut.

Rasa kemanusiaan ini yang mengerakkan Pemuda Serta Remaja Masjid Jamik Gampong Keudah Kecamatan Kutaraja Banda Aceh, menggalang bantuan selama se Pekan untuk membantu para pengungsi Rohingya tersebut, Ketua Pemuda Gampong Keudah Ferdian mengatakan, Aksi ini murni digerakkan karena rasa kemanusiaan kami, sebagai muslim kita harus dapat merasakan kepahitan saudara kita yag terbuang dari negara mereka.

"kami di keudah sangat merasakan bagaimana rasanya di tinggal oleh saudara kami sewaktu Tsunami dulu, kami juga dapat merasakan bagaimana hidup dalam tenda pengungsian pada waktu itu, rasa ini yang melatar belakangi kami untuk melakukan Aksi Kemanusiaan tersebut" ucap salah seorang pemuda.

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris Desa (Sekdes) Gampong Keudah Zavinal Satrya, SE yang ikut mendampingi warganya dalam penyerahan bantuan tersebut, Vinal mengatakan bahwa bantuan yang diberikan ini tidak semuanya dari warga keudah, ada juga bantuan dari warga gampong lain dalam Kota Banda Aceh, ini sebagai wujud kepedulian masyarakat Gampong keudah untuk saudara kita yag se Aqidah, Vinal menambahkan semoga, bantuan yang tidak seberapa nilainya ini dari kami dapat membantu meringankan beban bagi penggungsi Rohingya di tempat Penampungan.(Red)
Share:
Komentar

Berita Terkini