PW Huda Pidie Resmi Dilantik

Laporan: Admin author photo

SIGLI | Pengurus Wilayah Himpunan Ulama Dayah Aceh(PW-HUDA) Kabupaten Pidie periode 2020-2024 resmi dilantik oleh Ketua PB-HUDA Aceh, Tgk H.Muhammad Yusuf.A Wahab(Tu Sop Jeunib) di Ops. Room Setdakab, Kamis (27/8).

Mereka yang dikukuhkan berdasarkan SK Majelis Syura PB-HUDA, Nomor 13/SK/MSY/VII/1441 tentang Struktur PW-HUDA Kabupaten Pidie, yaitu; Tgk. H.Rasyidin H.Ahmad,SE, S.Sos(Ketua umum), Tgk Muhammad Mustajab, SHI M.Ag (Sekretaris umum), Tgk.Aminuddin AB.S.Sos (Bendahara umum), dengan bidang-bidang.

Salah seorang Anggota Huda Tgk Bani Amin mengatakan, Raker membahas persoalan umat, terutama dalam rangka menegakkan amar makruf nahi mungkar, sepertinya perlu dibentuk panitia kecil untuk merumuskannya lagi, katanya.

Sekretaris HUDA, Tgk M.Mustajab pada Media ini mengatakan, sejatinya pengukuhan dilakukan pada tahun 2019 lalu namun karena factor pandemi Covid-19, kita geser agendanya.


“Selain pengukuhan, juga dilakukan Raker bertujuan membentuk kerja jangka pendek, menengah dan jangka panjang serta membentuk HUDA Kecamatan,”terangnya.

Sementara Sambutan disampaikan oleh Tgk.H Muhammad Yusuf(Tu Sop) dan juga Wakil Bupati Pidie, Fadlullah TM Daud, ST, pada prinsipnya meminta kepada Pengurus HUDA Pidie,  untuk komit dalam menegakkan amar makruf nahi mungkar.Senantiasa menjaga nilai-nilai ukwah dan kebersamaan serta tampilkan akhlak yang membangun Agama, Negara dan Daerah tercinta ini.Organisasi HUDA ini selain menegakkan amar makruf, juga menjadi mitra pemerintah daerah.

“Kritikan yang positif dan membangun sangat mendukung  dalam menjalankan roda pemerintahan,” Pungkasnya  (Hasballah.B)

Share:
Komentar

Berita Terkini