Pantai Taman Pelangi Sigli tampak Masih Kumuh

Laporan: Admin author photo



SIGLI | Pemkab Pidie  melalui program visi misinya terus meningkatkan pembangunnan di Kabupaten penghasil krupuk muling itu, baik segi infrastruktur maupun non fisik dan program tetap berlangsung kendati masih di suasana pandem Covid-19.

“Pemerintah Kabupaten Pidie sepertinya perlu menjamah lokasi taman pelangi yang masih tampak belum tertata dengan baik, dan ini tampak kumuh serta mubazir padahal lokasi bersebelahan dengan taman pelangi tersebut dapat dijadikan taman dan tempat bermain anak anak,” kata Dedy seorang warga Pidie, Rabu(11/11).

Jika sudah dibenahi lanjutnya, ini akan menambah income pendapatan bagi pemerintah, bisa jadi pemasukan PAD, katanya.

“Pembangunan taman mainan anak anak, seperti kolam perahu mini, dan ditata juga penjaja kuliner makanan sore hari menjadi trend bagi pengujung, sebab selama pandemi ini, berkisar 70 persen orangtua menjadikan lokasi taman pinggir laut ini tempat mencuci mata,” imbuhnya lagi.

“Jalan ujung taman pelangi ini sangat indah namun jika dibuat tempat bermain jenis mainan anak anak, akan lebih seru lagi,” ujar Mutia ibu dua anak itu (Hasballah.B)

Share:
Komentar

Berita Terkini