Koramil 04/PRG Kodim 0119 Dan Unsur Terkait Giring Kawanan Gajah Liar Menjauh Dari Permukiman

Laporan: Admin author photo
Koramil 04/PRG Kodim 0119 Dan Unsur Terkait Giring Kawanan Gajah Liar Menjauh Dari Permukiman
Dok. Ist

REDELONG | Kawanan gajah kembali mendekat ke permukiman warga di Dusun Menderek pada Rabu siang Kemaren ,Koramil 04/PRG Dan Polsek Serta Tim Terkait melaksanakan Penggiringan gajah liar, bersama masyarakat di Dusun Menderek Desa alur Gading ± 30 Orang Kec Pintu Rime Gayo Kab, Bener Meriah. Kamis 31/12/2020.

Dalam hal ini komandan koramil 04/PRG Kapten Czi Aep mukhran Halid meyampaikan kepada media ini "Penggiringan gajah liar ini di lakukan oleh tim 8 yang diketuai  Said Abdullah dan di dampingi Babinsa Koramil 04/PRG Kopda Darmawansa serta dari Polsek PRG Brigadir Arrahmat." Kata Czi Aep Mukhran.

Lebih lanjut Danramil menjelaskan Tim 8 berhasil menggiring kawanan gajah liar. Dengan peralatan seadanya, pengusiran  hewan yang di lindugi tersebut mengunakan Perlengkapan alami (tradisional) dan petasan, saat ini kawanan gajah liar tersebut sudah menjauh dari permukiman warga, di ketahui kawanan hewan berbadan besar itu  berjumlah 6 ekor.

Penggiringan gajah liar bertujuan untuk mengembalikan hewan berbadan besar kehabitatnya dan mencegah masuknya ke pemukiman warga setempat yang dapat berakibatkan konflik antara gajah dan warga. imbuhnya.


"Pengiringan ini telah di laksankan selama Dua hari yaitu dari hari Rabu Kemarin dan hari ini"jelasnya

Dikatakannya lagi"Tim 8 sampai saat ini masih melakukan penyisiran mulai dari kp musara pakat, singah mulo, simpang lancang dan alur gading untuk memastikan gajah liar tersebut benar-benar keluar dari pemukiman warga." sambung Danramil

Semoga saja kawanan gajah tidak kembali lagi ke perkebunan maupun permukiman warga yang dapat menyebbkan kerugian materil maupun personil. harap Danramil 

Terlihat dalam Pengiringan gajah liar tersebut Camat Edy Syahputra S.H, Danramil 04/PRG Kapten CZI Aep Muhkran Halid,Kapolsek Iptu Mustafa S.H, Ketua Tim 8 Said Abdullah, dan Masyarakat setempat. (Sumarsono)

Sumber : Pendim BM

Share:
Komentar

Berita Terkini