Tokoh Perempuan Aceh Terima Reward Bergengsi Tingkat Nasional

Laporan: Admin author photo
Tokoh Perempuan Aceh Terima Reward Bergengsi Tingkat Nasional

JAKARTA | Dr (Cn) Hj. Rizayati,.SH,.MM, sosok wanita inspiratif asal Aceh juga Presdir PT. Imza Risky Jaya Group (PT.IRJ) Jakarta resmi menerima  langsung reward berupa sertifikat dan tropy, dengan katagori ”Most Innovative Woman Award 2020“ yang digagas Mediatama Award Management, di Golden Boutique Hotel Kemayoran, Jakarta, Jum’at(18/12) Malam.

Ketua penyelenggara kegiatan Award, Ruth Shella mengatakan, penghargaan tersebut merupakan sebuah apresiasi, sebagai spirit inovasi dan kreativitas tokoh, perusahaan, pembina lembaga dan professional di Indonesia, katanya.

“Penghargaan dan kehormatan, Most Innovative woman  Award 2020 ini, kami berikan kepada Ibu Hj. Rizayati, SH,MM selaku Presdir PT.IRJ Group berdasarkan, kriteria penilaian melalui proses metode riset dan pengukuran diantaranya, akuntabilitas, responsibilitas, mutu independensi, fairnesss, performance, “terangnya.

Presdir PT. IRJ Group Dr (Cn) Hj.Rizayati, SH,MM pada Media ini mengatakan, dalam tahun ini pihaknya sudah menerima reward 6 kali berturut, diantaranya ada di Bali, Di Yokja, juga di Jakarta. Ini sebuah prestasi bagi Perusahaan kami, jelas Perempuan inspiratif Aceh yang dinobatkan Cut Nyak Cahaya Jeumpa itu.

“Syukur Alhamdulillah, hasil kerja keras kami selama ini mendapat apresiasi dan kami saat ini, secara konsisten terus berusaha  memberikan yang terbaik untuk negeri ini, tanpa mengharapkan pamrih dan penghargaan,” tutup penggagas Program Indonesia Terang ini (Haballah,B)

Share:
Komentar

Berita Terkini