Buka Diklat Revolusi Mental, Ini Harapan Kakankemenag Pidie Jaya

Laporan: Admin author photo
Buka Diklat Revolusi Mental, Ini Harapan Kakankemenag Pidie Jaya
Dok. Ist

Acehprees.com, PIDIE JAYA | Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pidie Jaya, Ahmad Yani, S.Pd.I secara resmi membuka Diklat PDWK (Pelatihan Di Wilayah Kerja) Revolusi Mental Angkatan II bagi guru dan ASN se-Kabupaten Pidie Jaya pada Senin, (1/02)

Kakankemenag dalam sambutannya menyampaikan harapannya kepada para peserta diklat untuk senantiasa meningkatkan kedisiplinan waktu dalam bekerja, selalu menerapkan 5 budaya kerja Kemenag dalam setiap aktivitas yang dijalankan serta selalu berupaya menguatkan skill yang dimiliki untuk menuntaskan pekerjaan-pekerjaan.

“Para peserta ini kami harapkan untuk memanfaatkan diklat ini dengan baik, dengarkan dan terapkan ilmu yang saudara-saudara dapatkan dalam keseharian bekerja di unit kerja masing-masing. Kita memiliki 5 budaya kerja yang harus selalu kita junjung bersama, yaitu integritas, profesionalitas, inovasi, tanggung jawab dan keteladanan” harap Ahmad yani

“Setelah selesai acara ini dan saudara-saudara balik ke unit kerja masing-masing, nantinya kami berharap ada perubahan kinerja serta terciptanya profesionalitas dalam bekerja. Kami berharap kita dapat berhijrah dari kebiasaan kerja lama yang tidak baik menuju budaya kerja yang jauh lebih baik, hal ini harus terus kita pertahankan bersama” Ahmad Yani melanjutkan

Kegiatan ini akan dilaksanakan selama enam hari, dengan tetap mengikuti prosedur kesehatan Covid 19 yaitu setiap peserta wajib memakai masker, menjaga jarak dan panitia menyediakan wastafel untuk mencuci tangan.

H. Zahrul Buadi S.Sos selaku Kepala Seksi Diklat Administrasi BDK Aceh sekaligus Ketua Panitia kegiatan ini melaporkan jumlah peserta pada kegiatan ini sebanyak 40 orang yang terdiri dari Guru dan ASN yang ada dalam ruang lingkup wilayah kerja Kemenag Pidie Jaya, dan beliau juga menyampaikan tujuan dilaksanakannya Diklat ini untuk menguatkan revolusi mental di kalangan ASN kemenag.

Pada pembukaan ini turut dihadiri oleh, Kasubbag Tata Usaha Kankemenag Pidie Jaya Mukhlis S.Ag, Kepala Seksi Pendis Mulyadi S.Ag, dan Kepala Seksi Binmas Islam H. Muhammad Nasir S.HI.(Muntadir)

Share:
Komentar

Berita Terkini