Dok. Ist |
AcehPress.com, TAKENGON | Komandan Kodim 0106/Ateng Letkol Inf Teddy sofyan S.Sos menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kab. Aceh Tengah, bertempat di Gedung Ummi Pendopo Aceh Tengah Kp. Kuteni Reje Kec. Lut Tawar Kab. Aceh Tengah.Saptu (06/03/21).
Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar melantik Subhandhy sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda)
dan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Sekda berlangsung khidmat dan digelar dengan tetap menjaga jarak dan menggunakan masker serta menerapkan protokol kesehatan dalam pencegahan penularan covid-19.
Usai melantik Sekda, Bupati Shabela dalam krisisnya berpesan kepada Subhandhy untuk dapat membaca dinamika yang sedang berkembang dalam masyarakat, terutama untuk mempersiapkan dan mengintegrasikan segala potensi guna mendukung setiap kebijakan yang diberikan kepala daerah.
Lanjut Shabela, seorang Sekda harus mampu memahami teritorial kewilayahan dan penyelenggaraan otonomi daerah serta mampu berkoordinasi dan berkomunikasi dengan baik internal maupun eksternal.
“Untuk itu, kepada saudara Sekda dituntut agar mengeluarkan seluruh kemampuan dan menunjukan kapasitas yang dimiliki, sehingga layak bekerja dan jabatan yang diamanahkan kepada saudara saat ini” ujar Shabela.,
Dandim 0106/ Ateng Letkol Inf Teddy Sofyan S.Sos mengucapkan Selamat kepada Saudara Subhandhy sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh tengah semoga kedepan terjalin hubungan yang harmonis sehingga nantinya bisa saling bersinergi dalam menjalankan tugas, untuk menciptakan aceh tengah kondusif dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat ”tuturnya”
Dalam acara tersebut turut hadir, Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar, Wakil Bupati Aceh Tengah Firdaus, SKM, Dandim 0106/Aceh Tengah Letkol Inf Teddy Sofyan, S.Sos, Mewakili Kapolres Aceh Tengah Kabag Perencanaan Polres Aceh Tengah AKP. Usman, SH, Ketua DPRK Aceh Tengah a.n. Arwin Mega, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Aceh Tengah a.n. Yovandi Yajid, SH.,MH, Ketua Pengadilan Negeri Takengon a.n. Endi Nurhindra Putra, SH.,MH dan para undangan. (*)