Dampingi Kabinda Aceh Pantau Vaksin Bagi Pelajar, Danramil 07/JP Berharap Sistem Door To Door Lebih Efisien

Laporan: Admin author photo
Dampingi Kabinda Aceh Pantau Vaksin Bagi Pelajar, Danramil 07/JP Berharap Sistem Door To Door Lebih Efisien

Acehpress.com, ACEH BARAT | Guna memberikan apresiasi dan motivasi kepada para Pelajar yang mengikuti pelaksanaan vaksinasi massal Door To Door, Dandim 0105/Abar Letkol lnf Dimar Bahtera, S.Sos., M.A.P., yang diwakili oleh Danramil 07/JP Kapten lnf Hendra Saputra bersama unsur Forkopimda dan Forkopimcam turut mendampingi Kabinda Aceh saat melakukan pemantauan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Meulaboh yang berada di Jalan Sisingamangaraja Desa Lapang Kecamatan Johan Pahlawan, Sabtu (9/10/2021)

Saat ini, Pemerintah telah meluncurkan program vaksinasi bagi anak usia Sekolah yakni 12 - 17 tahun melalaui mekanisme Door To Door atau dengan kata lain Jemput Bola. Kegiatan ini di galakkan oleh BlN Daerah Provinsi Aceh.

Menurut Dandim 0105/Abar melalaui Kapten lnf Hendra Saputra, langkah Door To Door ini dinilai sangat efektif dan efisien untuk meningkatkan imunitas tubuh bagi para Pelajar. Yang lebih penting lagi proses belajar mengajar tatap muka akan lebih aman dan lebih terjamin keselamatannya.

"Pantauan di lokasi, antusias para Pelajar sangat positif. Usai menjalani vaksinasi, Mereka terlihat begitu bersemangat yang ditandai dengan suara menggelegar saat menyanyikan Yel - Yel Kami Sudah Di Vaksin, Ayo Vaksin, lndonesia Sehat lndonesia Hebat", terang Kapten Hendra

Agar target vaksinasi Pelajar ini bisa cepat, Kapten Hendra mengungkapkan bahwa Tim Satgas Covid - 19 bersama lnstansi terkait tidak hanya Door Too Door di Sekolah saja, namun juga akan mendatangi Rumah penduduk sekaligus memberikan pemahaman agar menginjinkan Putra - Putrinya untuk di vaksin.

"Vaksin ini berguna meningkatkan imunitas tubuh sebagai langkah antisipasi peyebaran Covid - 19 dilingkungan Sekolah. Untuk itu, baik para Murid ataupun Wali Murid jangan pernah termakan berita atau isu hoax yang belum tentu kebenarannya. Vaksin ini sudah terbukti aman dan halal, jadi mari Kita berfikir bijak dan positif", pesan Danramil

Untuk itu, melalui moment ini Danramil kembali mengajak para Orang Tua untuk berkenan memberikam ijin agar Program Vaksinasi Massal Pelajar ini dapat segera tuntas.

"Demi keamanan dan kesehatan anak - anak,  mari Kita percepat prosesnya dengan mendukung Program ini. Bagi para orang tua  Kami berharap untuk memberikan ijin agar anaknya bisa di vaksin", tutup Danramil

Sebagai wujud apresiasi, rombongan Kabinda maupun Pemda memberikan Bantuan Sosial berupa Sembako dan Vitamin bagi Pelajar yang telah di vaksin. (*)

Share:
Komentar

Berita Terkini