Gampong Alue Sijuek Gelar Turnamen Futsal, Tireh FC Raih Juara

Laporan: Admin author photo

BIREUEN | Champion Turnamen "Futsal" Kepemudaan  Cup ke 1 Gampong Alue Sijuek Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen Berakhir,  Tireh FC Gampong Paya, Peudada, raih Juara Pertama, ujar Tarmizi Age di Jakarta, Minggu (13/2/2022), usai mendapat kabar dari Aceh.

Keuchik (Kades) Gampong Alue sijuek Zakariani Ismail menyampaikan, Event Turnamen Futsal Pemuda Gampong Alue Sijuek Cup I tahun 2022 digelar dalam rangka menjalin silaturrahmi antar pemuda, Kecamatan Peudada.

Turnamen digelar sejak sepekan yang lalu dan telah melalui tahapan sebelumnya, hingga pada puncak Final hari ini, Sabtu (12 Februari 2022), Tireh FC dari Gampong Paya berhasil mengalahkan "Camp 60 Karing FC" dengan Score 3-1, sehingga memboyong Piala serta dinobatkan sebagai pemenang Juara Pertama, papar Ketua panitia pelaksana Piala Kepemudaan Gampong Alue sijuk ; Salman Age

"Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas dukungan yang diberikan oleh pihak gampong, AFB (Asosiasi Futsal Bireuen) hingga turnamen  Futsal Kepemudaan Cup 1 Alue Sijuek 2022 dapat digelar.

Dan Terima kasih tak terhingga kepada Wasit yang memimpin pertandingan ini, tak lupa pula kepada seluruh Club' yang sudah berpartisipasi " ucap Salman Age kepada kepada media ini.

Ia juga berharap turnamen  Futsal Kepemudaan cup 1 menjadi salah satu ajang munculnya bibit baru di dunia futsal Indonesia, ujar Tarmizi Age.

"Semoga dengan adanya turnamen ini, akan muncul para bibit muda yang bisa menjelma menjadi atlet futsal berkualitas baik untuk Indonesia," imbuhnya.

Sementara", Camp 60 Karing FC berada di peringkat juara ke II berdasarkan kekalahan di Final, kemudian disusul "Geuleumpang FC" menempati urutan juara ke III, selanjutnya Scorpion FC berada pada posisi pemenang juara Harapan,

Kepada para pemenang, panitia turut menyediakan berbagai hadiah berupa, Medali, Piagam, Uang Tunai dan Suprise dari para Donatur diantaranya, 

Penyerahan Hadiah diserahkan secara langsung oleh Tokoh Pencinta Olah raga terdiri dari Anggota DPR-K F PAN, Suriya Yunus,  Camat Peudada, M.Yusuf S.Sos dan Saya sendiri selaku Pimpinan Pemdes Gampong Alue Sijuek, papar Keuchik 

Hadir, Anggota DPRK Fraksi PAN, Suriya Yunus, Muspika Peudada terdiri dari, Koramil, Kapolsek, Camat beserta jajaran, serta seluruh unsur kepanitiaan, dewan juri dan Tim Medis, dan  Keuchik Gampong Alue Sijuek, ujar Salman Age. (*)

Sumber : Tarmizi Age

Share:
Komentar

Berita Terkini