Kapolda Aceh Hadiri Penutupan Rakor Pengawasan Kompolnas Bersama Polri T. A. 2022 Secara Virtual

Laporan: AYU RAHAYU author photo




Banda Aceh -  Setelah menghadiri pembukaannya pada Selasa kemarin, tanggal 26 Juli 2022, kemudian Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S. H., M. M, pada hari ini, Rabu, tanggal 27 Juli 2022, menghadiri penutupan Rakor Pengawasan ( Rakorwas) Kompolnas Bersama Polri T. A. 2022 yang berlangsung secara virtual dari The Tribrata Jalan Darmawangsa Raya kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

Kapolda Aceh yang didampingi Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Dr. Drs. H. Agus Kurniady Sutisna, M. M, M. H, dan dihadiri Pamen Itwasda Polda Aceh mengikuti penutupan Rakorwas itu secara virtual, ucap Kabid Humas  Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya.

Kegiatan Rakorwas Kompolnas Bersama Polri T. A. 2022 tersebut telah berlangsung secara virtual selama 2 hari mulai Selasa tanggal 26 hingga hari Rabu tanggal 27 Juli 2022, tambah Kabid Humas. 

Adapun tema  yang diangkat dalam Rakor tersebut adalah " Indepedensi pengawasan guna perubahan mind set dan culture set dalam penegakan kode etik profesi untuk mewujudkan Polri yang presisi", sebut Kabid Humas. 

Penutupan Rakorwas Kompolnas di Jakarta turut dihadiri Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Pejabat Kompolnas, tutup Kabid Humas. 




Share:
Komentar

Berita Terkini