Ketua BAMUSI Ucapkan Selamat Kepada Pj. Bupati Bireuen DR. Aulia Sofyan

Laporan: Admin author photo

BIREUEN | Pelantikan DR. Aulia Sofyan sebagai Pj Bupati Bireuen oleh Pj. Gubernur Aceh Achmad Marzuki di Anjong Mon Mata Banda Aceh 15 Agustus 2022 berlangsung khidmat, turut di hadiri oleh unsur Forkopimda Bireuen dan tokoh masyarakat daerah tersebut, ujar Tarmizi Age akrab disapa Al-Mukarram warga Aceh di Jakarta yang sedang di Serambi Mekkah, Rabu 17/8/2022.

Farhan H Namploh mantan Ketua KNPI Bireuen dan aktivis 98 sampaikan ucapan selamat kepada Pj. Bupati Bireuen DR. Aulia Sofyan, dalam kesempatan tersebut, sebagai putra daerah kami menaruh harapan besar kepada Pj. Bupati dapat bekerja dan membangun hubungan komunikasi yang baik dengan berbagai elemen di daerah untuk membangkitkan kehidupan masyarakat di kabupaten penghasil keripik pisang, ke arah yang lebih baik kedepan nya.

Terhadap pengelolaan dana desa di Kabupaten Bireuen yang sempat gonjang ganjing saat ini, dan sebagaimana pesan Pj. Gubernur Aceh Achmad Marzuki pada waktu pelantikan menyebutkan, agar dana desa yang dikucurkan pemerintah setiap tahun dikelola dengan baik oleh pemerintah gampong.

Achmad Marzuki juga memastikan agar kedua Pj Bupati bisa mengambil langkah-langkah untuk pendampingan dan pengawasan, agar dana desa tersebut tepat sasaran dan bermanfaat bagi pertumbuhan ekonomi di wilayah masing-masing.

Dalam hal ini kita berharap agar Pj. Bupati dapat melakukan pengawasan dengan serius supaya penggunaan dan pengelolaannya dilakukan degan baik dan tepat sasaran sesuai kebutuhan serta potensi gampong, agar perangkat gampong tidak keliru dalam penggunaan dana desa tersebut yang pada akhir nya ditakutkan akan keliru juga dalam membuat pertanggung jawaban dipenghujung masa jabatan para keuchik, karena hal tersebut bisa berakibat fatal, sebut Farhan yang juga Ketua BAMUSI Bireuen.

Selamat melaksanakan tugas sebagai Pj Bupati Bireuen kepada DR Aulia Sofyan, kami yakin tangan dingin Bapak sebagai putra asli daerah, Kabupaten Bireuen kembali bangkit dapat sejajar dengan kabupaten lainnya di Aceh, tutup mantan Ketua KNPI tersebut. (*)

Share:
Komentar

Berita Terkini