BIROAD Kembali Gelar Event J-TREX 4 di Bireuen

Laporan: Admin author photo

BIREUEN - Bireuen Organazation Adventure (BIROAD) gelar kembali event Juang Trail Expedition (J-TREX) yang diberi nama J-TREX 4 tahun 2022 di Bireuen yang mengambil start dan Finish di halaman Pendopo Bireuen dengan menjelajahi rute trex di alam pegunungan selatan Bireuen. Event ini di gelar dalam rangka menyemarakkan HUT ke 23 Kabupaten Bireuen akan dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 15 dan 16 Oktober 2022, kata Tarmizi Age akrab disapa AL Mukarram usai mendapat informasi dari panitia, Jumat (7/10/2022).

Ketua Umum BIROAD Abdul Aziz, kepada awak media menyebutkan bahwa event ini akan diikuti oleh hampir seluruh komunitas tail yang ada di Aceh dan luar Aceh, sampai hari ini yang sudah mendaftar lebih 300 raider dan diprediksikan akan terus bertambah sampai batas akhir pendafatran 13/10 nantinya.

Setelah tertunda selama 2 tahun karena pandemi covid 19 kini kami gelar kembali event bergengsi dan penuh tantangan ini sebut Abdul Aziz.

Sebagai Ketua Umum BIROAD kami ucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten yang  menfasilitasi kegiatan ini dalam rangka ikut serta mengisi HUT ke 23 Kabupaten B dan kepada para sponsor yang ikut mendukung event J-Trex 4 Biroad yang kami laksanakan ini, sebut Abdul Aziz yang sering di sapa Abaz yang merupakan Ketua Umum BIROAD itu.

Ketua Panitia Syahril Muzeri di dampingi Sekretaris Farhan Husein menambahkan bahwa event ini akan memperebutkan sejumlah hadiah doorprice berupa sepada motor, trail mini, kulkas, mesin cuci, televisi dan sejumlah hadiah lainnya kepada para raider yang ikut event J-Trex 4 Biroad  tahun 2022 ini. 

Pendaftaran masih dibuka hingga tanggal 13 Oktober 2022, demikian tutup Ketua Panitia. (*)

Share:
Komentar

Berita Terkini