Personil Polsek Bendahara Patroli Harkamtibmas di Desa Marlempang

Laporan: AYU RAHAYU author photo


Aceh Tamiang - Personil Polsek Bendahara, Aiptu Ruslan dan Bripka Alimudin laksanakan patroli pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) sesuai program prioritas Kapolri nomor 02.

Giat patroli Harkamtibmas tersebut dilaksanakan personil Polri di Desa Marlempang Kecamatan Bendahara Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (15/02).

Dasar pelaksanaan patroli Harkamtibmas merujuk pada Undang-undang (UU) nomor 02 tahun 2002 tentang Polri, Program Prioritas Kapolri nomor 02 dan Surat Perintah Kapolsek Bendahara tentang pelaksanaan tugas Patroli.

Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muhammad Yanis, SIK, MH, melalui Kapolsek Bendahara, AKP Tarmidi, SH menyampaikan, patroli dilaksanakan personil Polri tersebut menindaklanjuti program prioritas Kapolri nomor 02 tentang pemantapan Harkamtibmas di masyarakat.

"Tujuan dilaksanakan patroli Harkamtibmas guna mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif dilingkungan masyarakat, khususnya wilayah hukum Polsek Bendahara," jelas AKP Tarmidi, SH.

Sasaran giat patroli oleh personil Polsek Bendahara meliputi, kawasan masyarakat yang melakukan aktifitas ataau bersantai di malam hari.

Selain itu, tambah Kapolsek, masyarakat pengelola kegiatan usaha (Warung, coffee, dan kawasan keramaian di Desa Marlempang yang melaksanakan usahanya dan kegiatan pada Malam hari.

"Sesuai laporan diterima, pelaksanaan kegiatan berjalan dengan baik, tertib dan lancar sesuai dengan yang direncanakan," terang Kapolsek Bendahara.
Share:
Komentar

Berita Terkini