Tidak Kenal Lelah, Personel Polsek Kejuruan Muda Laksanakan Giat Patroli Gangguan Kamtibmas

Laporan: AYU RAHAYU author photo

ACEH TAMIANG -  Personil Polsek Kejuruan Muda Polres Aceh Tamiang Jajaran Polda Aceh Bripka Indra Irawan dan Briptu Rian Raja Juang melaksanakan kegiatan patroli dalam rangka cipta kondisi guna memberikan rasa aman dalam mengantisipasi tindakan kriminalitas terhadap warga masyarakat yang sedang beraktivitas disiang hari di awal Tahun baru 2023.

Ada pun rute Patroli tersebut di mulai dari kampung Sungai Liput sampai dengan Kampung Seumadam Kecamatan Kejuruan Muda Kabupaten Aceh Tamiang. Senin (02/01/2023) sekira pukul 22.00 WIB

Dengan sasaran tersebut yaitu Tempat-tempat rawan terjadinya guantibmas, tempat keramaian serta masyarakat yang sedang beraktifitas disiang hari dan jalur lalu lintas di seputaran Wilayah hukum Polsek Kejuruan Muda. 

Ada pun tujuan tersebut yaitu Memberikan rasa aman terhadap masyarakat, Agar terciptanya harkamtibmas aman dan kondusif, Untuk mengantisipasi tindakan ancaman dari pelaku tindak pidana terhadap masyarakat, Meminimalisir tindak pidana di wilayah hukum Polsek Kejuruan Muda. 

Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Imam Asfali, SIK, melalui Kapolsek Kejuruan Muda, AKP Sudirman, SE mengatakan guna menjaga kamtibmas pasca tahun baru 2023 ini, Personil Polsek Kejuruan Muda melaksanakan Patroli guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dan sebagai upaya preventif mencegah gangguan Kamtibmas,

" Adapun sasaran personel dalam patroli ini yakni Caffe, tempat keramaian, warung kopi, tempat parkir, kawasan yang diduga rawan terjadinya aksi tindak kejahatan dan SPBU yang berada di jalan Lintas Banda Aceh – Medan tepatnya di Desa Bukit Rata dan Seumadam. Kegiatan merujuk pada Program Prioritas Kapolri No. 02 (Pemantapan Harkamtibmas)." Kata Kapolsek Kejuruan Muda, AKP Sudirman, SE

" Dengan dilaksanakan kegiatan Patroli secara rutin oleh Personel Polsek Kejuruan Muda, kita mengharapkan kegiatan ini dapat mewujudkan Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Kejuruan Muda." tutup Kapolsek Kejuruan Muda, AKP Sudirman, SE. 
Share:
Komentar

Berita Terkini