Cegah Anomali Gagal Panen, Babinsa Dorong Petani Rutin Cek Padi

Laporan: Heri author photo
Babinsa dampingi petani cek perkembangan pad sebagai upaya cegah kerugian petani



ACEHPRESS, Abdya- Jajaran Babinsa Kodim 0110/Abdya yang tersebar di 9 Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) terus mendorong para petani di wilayah binaannya rutin mengecek tanaman padi, menyusul terjadinya anomali cuaca sejak dua bulan terakhir di wilayah itu. 


Pengecekan tersebut dilakukan salah satunya adalah untuk memastikan tanaman padi sumber pangan bebas dari organisme pengganggu tanaman (OPT). 


Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Beni Maradona melalui Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kapten Inf Azwani menyebutkan hingga kini pihaknya melalui ujung tombak Babinsa secara konstan terus melakukan upaya memajukan pertanian. 


"Contoh kecilnya adalah mencegah petani gagal panen, baik itu karena hama atau pun karena error teknis perawatan," terangnya di Blangpidie, Kamis (28/3/2024). 


Untuk itu, kata Pasiter, seusai pelaksanaan apel pagi para Babinsa di masing-masing desa diwajibkan mendatangi petani dan mengajaknya ke sawah untuk mengontrol langsung perkembangan kondisi padi. 


Upaya khusus (Upsus) program ketahanan pangan ini diprioritaskan pihaknya karena lini ekonomi wilayah Abdya bersumber dari pertanian. 


"Jadi bila bicara soal pertanian, InsyaAllah kita punya data yang valid. Data ini terus diUpdate oleh para Babinsa di lapangan. Upaya sistematis yang kita buat ini targetnya adalah memajukan pertanian untuk peningkatan ekonomi wilayah," singkatnya.

Share:
Komentar

Berita Terkini