Ir Wahyudi Adisiswanto Mendapatkan SK Penjabat Bupati Pidie Untuk Kedua

Laporan: Anonim
acehpress.com, Sigli - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian resmi memperpanjang masa jabatan Wahyudi Adisiswanto sebagai Penjabat (Pj) Bupati Pidie. Selasa (18/7/2023).

Setelah dikeluarkan SK oleh Mendagri dengan nomor 100.2.1.3-1397 tahun 2023, Pidie Ir. Wahyudi Adisiswanto kembali dapat penugasan perpanjang sebagai Penjabat Bupati Pidie.

Kabag Humas Prokopim sekdakab mengatakan, penyerahan Surat Penugasan diserahkan langsung oleh PJ Gubernur Aceh, Achmad Marzuki sekitar pukul 18.10 WIB bertempat Anjong Mon Mata, Komplek Meuligo Gubernur Aceh, Banda Aceh.

"Ir. Wahyudi Adisiswanto, dipercayakan sebagai Penjabat Bupati Pidie untuk kedua kalinya, karena dinilai oleh Pemerintah Pusat banyak perubahan dalam penyelenggaraan Pemerintahan Daerah," kata Teuku Iqbal.

Kemudian Teuku Iqbal menambahkan, sebelumnya Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie sebelumnya juga telah mengusulkan tiga nama untuk jabatan tersebut yakni Wahyudi Adisiswanto, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Aceh Muhammad Adam dan Sekretaris Dearah (Sekda) Kota Banda Aceh, Amiruddin.

“Dari tiga nama tersebut Mendagri masih mempercayakan Wahyudi Adisiswanto untuk tetap memimpin Kabupaten Pidie,” tutup Teuku Iqbal.(**)

Penulis : Adi

Editor : Redaksi 
Share:
Komentar

Berita Terkini