Aksi Heroik, Wakapolres Pidie Sigap Bantu Korban Laka Lantas

Laporan: Redaksi author photo

Sigli|- Misi kemanusiaan &  pelayanan prima dilakukan oleh Wakapolres Pidie, KOMPOL Dedy Darwinsyah, S.E, M.M dalam membantu korban laka lantas yang melintas saat mengendarai sepeda motor yang  menabrak Avanza, sehingga korban yang mengendarai sepeda motor tersebut terjatuh, di jalan raya Banda Aceh-Medan Keunire Kec. Kota Sigli Kab. Pidie, Jum’at (03/6/2020).

Wakapolres Pidie KOMPOL Dedy Darwinsyah, S.E, M.M dengan Sigap memberikan pertolongan kepada korban jatuh yang mengendarai sepeda motor dan menabrak sebuah mobil Avanza serta mengangkat korban dibawa ke mobil salah satu warga setempat untuk selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Umum  Tgk. Chiek Di Tiro Kab. Pidie.

KOMPOL Dedy Darwinsyah, S.E, M.M mengatakan, Polisi harus tanggap terhadap saudara kita maupun masyarakat yang terkena musibah.

 “Ini sudah tanggung jawab sebagai anggota Polisi dalam melayani masyarakat, apalagi masyarakat yang mengalami kecelakaan di jalan raya,” ujarnya.

Wakapolres Pidie juga selalu tanggap setiap ada kejadian laka lantas, dengan memberikan bantuan pertolongan dan juga membawanya kepuskesmas ataupun ke Rumah Sakit.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini