Anggota DPRK Pidie: Perlu Segera Lantik Kadis Pendidikan Definitif

Laporan: Admin author photo


 

Sigli | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat(DPRK) Kabupaten Pidie, Muhifuddin menilai pemerintah(eksekutif) Pidie belum serius dalam rencana pelantikan Kadis Pendidikan yang definitive, pasalnya, Pelaksana Tugas(Plt) Kadis Pendidikan yang dijabat Drs Ridwandi, sudah hampir setahun sejak Desember 2019 lalu.

“ Kita minta Pemkab, dalam hal ini BKPSDM untuk segera membuat proses lelalng jabatan, mengingat posisi Kadis Pendidikan sudah lama kosong, padahal ini sudah kita sarankan, namun entah dimana kendala hingga kini belum ada laporan,”katanya geram, terang Muhifuddin, Ketua Komisi V DPRK Pidie,  pada Media AP ini ,  Jumat(9/10).

 Tugas dan fungsi dari Disdik lanjutnya, sangat banyak, salah satu sorotan kita adalah, progres indeks kelulusan siswa masih dibawah kabupaten/kota lain di provinsi Aceh, itu belum lagi terkait dana BOS yang kental permasalahannya.

“ Di tengah pandemi Covid-19 ini, sekolah sekolah libur, aktivitas belajar daring tidak efektivitas dan maksimal, kita harap ada upaya inovatif dari eksekutif, dalam menata pendidikan secara terpadu,”pintanya.

Harapan orang tua umumnya ingin anak anak kembali bersekolah untuk belajar sepertia biasa, sehingga proses belajar mengajar(PBM) maksimal.

“ Sampai kapan sistem daring dipertahankan,sementara kebanyakan  orangtua kewalahan dalam membeli paket data hand phone(HP), jangankan untuk paket, untuk kebutuhan sehari-hari saja masyarakat sangat sulit,”timpalnya lagi. (Hasballah,B)

Share:
Komentar

Berita Terkini