BNNK Pidie Gelar Rakor bersama Pemerintah

Laporan: Admin author photo

SIGLI | Badan Narkotika Nasional Kabupaten(BNNK)Pidie mengadakan kordinasi dengan sejumlah SKPK terkait peningkatan penaganan dan pencegahan narkotika, di Aula Cafe Saka Kupi Kamis(24/2/2022).

Menurut Kepala  BNNK Pidie, AKBP Sabri, SE., MM pada Media ini mengatakan, tujuan pelaksanaan rakor adalah dalam rangka membangun jejaring kerja dan kepedulian stake holder dilingkungan instansi pemerintah untuk melakukan pemecahan masalah narkoba secara mandiri melalui sumber daya manusia, katanya.

Dikatakan, sesuai tupoksi dan berdasar UU nomor 35/2009 tentang narkotika bahwa, kita melakukan sosialisasi dan pencegahan dan  terhadap maraknya beredar narkoba dalam masyarakat, tandas AKBP Sabri.

Ditambahkan, jika ada warga masyarakat dengan kesadaran sendiri melapor pada kita ia mengkonsumsi narkoba, dengan diantar keluarga, maka pihak kita akan bina serta rehabilitasi dan tidak diproses hukum, janjinya.

Kecuali laporan masyarakat, menjadi masukan dan kita berwenang menangkap serta memproses pelaku narkoba"tegas AKBP Sabri. (Hasballah,B)

Share:
Komentar

Berita Terkini