Dirsismet Pusterad TNI Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos Kunker ke Bener Meriah Disambut Langsung Oleh Bupati Sarkawi

Laporan: Admin author photo

REDELONG | Direktur Sistem dan Metode Pusat Teritorial Angkatan Darat (Dirsismet Pusterad) TNI Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos dan rombongan,  melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Bener Meriah.

Untuk bersilaturahmi dengan semua unsur Forkopimda setempat, sekaligus dalam rangka melihat langsung apa saja yang sudah dikerjakan oleh Kodim 0119/BM, khususnya bersama Forkopimda Kabupaten Bener Meriah.

Kedatangan Dirsismet Pusterad, Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos. disambut langsung oleh Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi didampingi oleh seluruh unsur Forkopimda di Rumah Dinas Bupati (Pendopo) dengan prosesi adat Gayo, Tepung Tawar, Tari Munalo dan penyelimutan upuh ulen-ulen, Kamis (10/3/2022).

Usai penyambutan dihalaman Pendopo Bupati Bener Meriah, Direktur Sistem dan Metode Pusat Teritorial Angkatan Darat Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos  beserta rombongan memasuki aula Pendopo Bupati untuk melakukan kegiatan acara tatap muka dan temu ramah dengan seluruh undangan yang berhadir.

Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi dalam sambutaanya pertama sekali menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi sekaligus mengucapkan  selamat datang kepada Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos dan rombongan di Kabupaten yang berjulukan “Negeri Diatas Awan” tersebut.

Kata Bupati, kedatangan Dirsismet Pusterad TNI, Bapak Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos dan rombongan ke Kabupaten Bener Meriah ini, ini merupakan suatu kehormatan bagi kami, bagi seluruh elemen masyarakat Kabupaten Bener Meriah, kata Tgk. H. Sarkawi.

Sedangkan Dirsismet Pusterad Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos dalam pertemuan tersebut menyampaiakn ucapan terimakasih kepada Bupati Bener Meriah beserta seluruh unsur Forkipomda atas penyambutannya.

Dikatakannya kunkernya ke Kabupaten Bener Meriah disamping untuk  bersilaturahmi, juga dalam rangka melihat secara langsung apa saja yang sudah dikerjakan oleh Kodim 0119/BM, khususnya dengan unsur Forkopimda Bener Meriah.

Ditekankan oleh Dirsismet Pusterad, mengapa TNI AD dan TNI memerlukan yang namanya pembinaan teritorial, karena ini salah satu tugas untuk membantu pemerintah dalam memberdayakan wilayah pertahanan daerah sesuai dengan Undang-Undang No.34/2004.

Yauitu, tentang TNI membantu Pemerintah menyiapkan potensi nasional menjadi kekuatan pertahanan, maupun tentang pemberdayaan wilayah pertahanan termasuk Peraturan Menteri Pertahanan, jelas Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos.

Diakhir pertemuan, antara  jajaran Pemkab Bener Meriah dengan Dirsismet Pusterad TNI dilakukan penyerahan cindera mata sumber Diskominfo BM. [Kn]

Share:
Komentar

Berita Terkini