Bhabinkamtibmas Polsek Tamiang Hulu Laksanakan Kegiatan Pemasangan Safety Line ke Titik Jalan Yang Longsor

Laporan: AYU RAHAYU author photo



ACEH TAMIANG - Untuk mencegah terjadinya Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas), Bhabinkamtibmas Polsek Tamiang Hulu Polres Aceh Tamiang Jajaran Polda Aceh Briptu sopian cahyadi melakukan pemantauan kondisi jalan yang longsor.

Kemudian kegiatan pemasangan Safety line jalan longsor di lokasi titik longsor di Jalan lintas kampung Batang Arak menuju kampung Babo kecamatan Bandar Pusaka kabupaten Aceh Tamiang. Senin (19/12/2022) sekira pukul 17.40 WIB. 

Pemasangan Safety line sebagai rambu-rambu titik longsor 

Ada pun hasil yang dicapai yaitu Terpelihara Harkamtibmas, Bhabinkamtibmas memonitor situasi terkini bersama warga tentang dampak curah hujan yang tinggi, Dengan hadirnya Bhabinkamtibmas serta personil Polsek Tamiang Hulu di tengah masyarakat, masyarakat dapat melaporkan setiap hal berkenaan curah hujan tinggi yang mengakibatkan banjir Pohon tumbang dan tanah longsor serta penyampaian pesan - pesan kamtibmas lainnya

Kapolres Aceh Tamiang Akbp Imam Asfali, S.I.K melalui Kapolsek Tamiang Hulu Ipda Rudiono, S.Sos mengatakan bahwa rambu itu sengaja dipasang sebagai warning bagi pengguna jalan untuk berhati hati pada saat melintas jalan tersebut agar terhindar dari kecelakaan tunggal. 
Share:
Komentar

Berita Terkini